9 Makanan Paling Enak di Indonesia - Assalamu'alaykum sobat sekalian. Apa cerita kita ni, sob?. Masih pada semangat kan?.
Kali ini kita akan membahas mengenai 9 makanan yang paling enak di Indonesia loo, yaitu di negeri elok yang sangat ku cinta. Ya, Indonesia memang sangat kaya sekali akan sumber daya alamnya, sob.
Indonesia merupakan salah satu negara yang beraneka ragam. Mulai dari budaya, wisata, makanan, dan masih banyak lagi yang lainnya. Sebagai orang Indonesia, sudah sepantasnya kita bangga dengan negara kita tercinta ini.
Salah satu dari aneka ragam yang ada di Indonesia yaitu makanannya atau bahasa kerennya yaitu kuliner. Siapa sih yang tidak bangga dengan ciri khas makanan orang Indonesia. Makanannya pun sangat beraneka ragam. Mulai dari pecal, gado-gado, bakso, nasi goreng, dan masih banyak lagi yang tidak dapat disebut satu persatu namanya.
Hoo iya, siapa ni sobat sekalian yang sangat doyan makan?.
Bagi sobat-sobat yang cinta akan makanan khas Indonesia, ini ane rekomendasikan
9 makanan paling enak di Indonesia menurut versi CaraMenerapkan
:
1. Rendang
Hayoo, siapa ni sobat sekalian yang urang awak atau urang minang?.
Rendang merupakan masakan khas minang yang sangat digemari kebanyakan orang Indonesia. Bukan hanya orang Indonesia loo sob, tapi juga dunia. Wah, kurang keren apalagi coba Indonesia kita ini yakan, sob?.
Di Indonesia, rendang sangat sering sekali kita jumpai di warung nasi padang. Bukan hanya di warung nasi, di tempat pesta-pesta orang juga sering kok sob.
Dengan perpaduan antara kelezatan daging sapi dikolaborasikan atau dicampurkan dengan bumbu rendang, makanan yang satu ini (rendang) sukses menjadi salah satu makanan paling enak di Indonesia maupun dunia.
2. Nasi Goreng
Siapa sih yang tidak kenal dengan makanan yang satu ini. Mulai dari kalangan anak-anak, remaja, orang tua pun juga gemar dengan makanan yang satu ini.
Ya, nasi goreng. Kebanyakan orang Indonesia makan nasi goreng itu di waktu sarapan pagi dan makan malam. Nasi goreng juga banyak dijual di penjuru bumi nusantara. Jadi, sobat tidak perlu khawatir ya.
Nasi goreng adalah makanan berupa nasi yang digoreng dalam minyak goreng. Untuk menambah kelezatannya, nasi goreng biasa ditambah kecap, bawang merah, selada, kerupuk, dan bumbu-bumbu yang lainnya.
3. Bakso
Ada ni pasti sobat sekalian yang gemar makan bakso yakan?. Makanan yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi bagi orang Indonesia. Makanan yang satu ini juga sangat sering dijumpai disetiap tempat. Biasanya banyak orang berjualan bakso di pinggiran jalan, hanya penyajiannya saja yang berbeda.
Bakso merupakan makanan yang berbentuk bulat yang terbuat dari daging sapi yang sudah dihaluskan. Lalu dicampuri dengan tepung dan bumbu. Sama halnya dengan nasi goreng, bakso juga akan disajikan dengan tambahan sajian seperti kuah, mie putih atau kuning, sayur-sayuran, kerupuk, dan bawang goreng.
Bakso juga sangat beraneka macam namanya. Ada bakso gerhanat, bakso jumbo, dan masih banyak lagi. Nama-nama itu hanya sebagai penarik minat orang saja kok, sob.
Misalnya bakso gerhanat. Bahan pembuatan bakso gerhanat juga sama dengan bahan-bahan bakso yang lainnya. Hanya saja yang menjadi pembeda yaitu ukurannya. Mendengarnya saja udah gerhanat. Pastinya bakso ini memiliki ukuran yang lebih besar yakan, sob.
4. Sate atau Satai
Nah, makanan paling enak urutan berikutnya yaitu sate. Makanan ini merupakan makanan yang terbuat dari potongan daging kecil-kecil yang ditusuk sedemikian rupa dengan lidi, lalu kemudian dipanggang menggunakan bara arang kayu.
Sate juga disajikan dengan berbagai macam bumbu yang biasanya dicampuri sedikit bawang goreng. Di Indonesia, sate tidak hanya satu rasa saja. Ada sate padang, sate kacang, sate madura, dan lain sebagainya. Keberagaman inilah yang membuat sate sangat digemari banyak kalangan orang.
5. Soto
Makanan paling enak berikutnya yaitu soto. Makanan khas Indonesia satu ini merupakan makanan seperti sop yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran, dan kemudian dicampuri dengan kuah yang kemudian akan memberi rasa nikmat di lidah.
Soto juga banyak macam jenisnya. Mulai dari soto Madura, soto Medan, soto Betawi, dan juga soto-soto di setiap penjuru Indonesia yang menyajikan khas tersendiri sesuai daerah masing-masing.
6. Gudeg
Siapa ni sobat sekalian yang orang Jogja?. Selain kotanya yang ramah. Jogja juga mempunyai ciri khas makanan yang merupakan salah satu paling enak di Indonesia loo. Apalagi kalau bukan Gudeg.
Gudeg merupakan makanan khas Jogjakarta dan Jawa Tengah yang bahan makanannya terbuat dari buah nangka muda yang dimasak dengan santan. Perlu memiliki jiwa yang sabar untuk membuat makanan yang satu ini.
Waktu yang berjam-jam sangat diperlukan untuk membuat makanan ini. Gudeg dimakan dengan nasi dan disajikan dengan kuah santal kental (areh), telur, tahu, ayam kampung, serta sambal goreng krecek.
7. Pempek
Kali ini kita menuju bumi Sumatera, tepatnya di Sumatera Selatan yang ibu kotanya yaitu Palembang.
Pempek merupakan makanan khas Palembang. Makanan yang satu ini terbuat dari ikan dan sagu. Penyajian pempek sendiri pun ditemani saus berwarna hitam kecoklat-coklatan yang disebut dengan cuka atau cuko (bahasa Palembang).
Ada berbagai macam jenis pempek, mulai dari pempek kapal selam, pempek telur kecil, pempek lenjer, dan lain sebagainya. Jenis pempek yang sangat terkenal yaitu pempek kapal selam, yaitu telur ayam yang dibungkus dengan adonan pempek dan digoreng dalam minyak panas.
8. Opor Ayam
Makanan paling enak berikutnya yaitu opor ayam. Makanan ini merupakan makanan yang sangat sering kita jumpai di saat lebaran tiba, sob. Opor ayam adalah makanan yang terbuat dari bahan dasar ayam lalu diolah dengan kuah santan.
Di berbagai daerah nusantara, menu opor kurang lebih menggunakan bumbu dan cara pengolahan yang sama. Jadi, sobat udah pernah belum mencicipi makanan yang satu ini?.
9. Rawon
Dan yang terakhir adalah rawon. Rawon adalah makanan yang berupa sup daging berkuah hitam sebagai campuran bumbuh khas yang mengandung kluwek. Biasanya rawon disajikan bersamaan dengan nasi, dilengkapi dengan tauge kecil, daun bawang, kerupuk udang, daging sapi goreng (empal) dan sambal.
Jadi, tunggu apalagi, sob?.
Nah, dari 9 makanan paling enak di Indonesia yang sudah kita paparkan di atas, kira-kira mana ni makanan yang belum pernah sobat rasakan ataupun makanan yang sering sobat makan?.
Sebagai orang Indonesia, kita sangat bangga dengan makanan-makanan khas Indonesia, sob. Makanan khas bumi nusantara tidak kalah saing loo sob dengan makanan-makanan yang ada di luar negeri sana. Mari terus kita budayakan menyantap menu makanan nusantara. Kalau bukan kita, siapa lagi kan, sob?.
Dan terakhir, ane mau kasih info sama sobat sekalian. Dari 9 makanan paling enak di atas, ane sangat menggemari rendang, sob. Sobat gemar yang mana ni?. Ditunggu komentarnya ya hehehe.
Mungkin itu saja yang bisa ane paparkan kali ini. Mudah-mudahan menambah semangat kita untuk lebih mencintai budaya lokal ya, sob. Demikian ulasan mengenai
9 makanan paling enak di Indonesia. Mudah-mudahan bermanfaat ya, sob :)
EmoticonEmoticon